Titip
Rindu Untuk Negeriku
Oleh:
Lasmi Sungkono
Negeriku....
Tanah
tumpah darahku
Tersohor
seantera dunia
Gagah
berwibawa
Negeriku....
Berdiri
di atas tetesan darah para suhada
Peluh
keringat rakyat menetes mengalir deras
Membasahi
bumi pertiwi
Dulu...sejak
itu
Negeriku
merdeka rakyat hidup merdeka
Merdeka
berbicara
Merdeka
berpendapat
Merdeka
berargumentasi
Merdeka
mengekspresikan diri
Negeriku
merdeka
Kokoh
berdiri tegak
Melambung
mengangkasa
Berwibawa
tersohor seantera dunia
Negriku....
Kini
telah berganti
Wajah
muram menghiasi bumi pertiwi
Carut
marut di sana sini
Kejujuran
tergadaikan
Kebenaran
tertindas dan terlupakan
Terkubur
bersama bangkitnya kedholiman
Negereku....
Aku
rindu kewibawaanmu
Aku
rindu kejujuranmu
Aku
rindu kemerdekaan dan keadilanmu
Aku
merindukan wajahmu yang berseri
Aku
merindukan dekapan tanganmu yang suci
Aku
rindukan kedamaian...ketenteraman...kesentosaan
Debur
Debur Cinta Abadi
Oleh
: Lasmiati Sungkono
Dawai cintaMu... berhembus lembut menyebarkan harum
surgawi
Mengalun merdu membisikan nyanyian keindahan
Menggandeng erat jari jemariMu nan lembut
Merangkul ... memeluk ... penuh kedamaian
CintaMu cinta abadi
Merasuk ke dalam sanubari di kedalaman hati tiap
insani
Bersemayam menyatu ke dalam diri
Membangun insan kamil mandiri
CintaMu cinta abadi
Merayap ... merasuk ...mengobarkan cinta
Cintaku untuk eyang Habibie bukanlah debur cinta abadi
Seabadi cintaMu wahai Yang Maha Abadi
Cintaku cinta biasa cinta seorang hamba pada sesama
Cintaku pada pahlawanku pahlawan bangsaku pahlawan
teknologi
Wahai pahlawanku ... kulantunkan do’a do’a untukmu
Mengiringi perjalanan hidup abadimu
Tanda cinta dan kasih sayangku padamu
Semoga Sang Khaliq melimpahkan kedamaian nan abadi
Melenials Indonesiaku
(Lasmiati Sungkono)
Indonesiaku
Berjajar sejuta pulau
Dari Sabang sampai Merauke
Hijau hutannya
Subur tanahnya
Segar udaranya
Indah pemandangannya
Ramah penghuninya
Indonesiaku
Negara yang kaya
Berlimpah hasil alamnya
Namun, agak tertinggal dari negara lainnya
Mengapa bisa demikian
Salah siapakah
Rakyat, pemerintah, atau siapakah
Indonesiaku Indonesia kita
Kini...bukan masanya untuk saling menuding
Kini...waktunya untuk mawas diri
Introspeksi...membenahi diri
Bahu membahu membangun negeri
Wahai generasi milenials
Tunjukan bakatmu
Tunjukan talentamu
Apapun itu... olah raga, kesenian, akademik, bisnis
Tunjukan pada dunia Indonesia yang maju, beradab dan terdepan
No comments:
Post a Comment